Search This Blog

TRANSLATE THIS BLOG

Sunday, July 12, 2020

Skin Condition, Lifestyle Talk

Hi manteman, sejak aku tinggal di UK, kondisi kulitku sering tidak stabil. Aku dan suami merasa ini ada hubungannya dengan cuaca di sini. Di UK kering, jadi kulit mesti moist, tapi kalau terlalu moist jadi gampang jerawatan juga dan komedoan.

Waktu awal-awal pindah aku sempat stress banget karena breakout dan sering jerawatan lagi. Terakhir aku jerawatan parah antara tahun 2013-2014an, karena waktu itu aku belum ngerti soal jerawat hormon dan soal makanan yg mempengaruhi hormonku. 



Foto di atas baru diambil siang ini setelah cuci muka dan pakai skin care. Kalau di zoom, seperti itulah kondisi kulit aku saat ini. Kebetulan habis PMS juga jadi agak banyak jerawat kecil merah gitu. Tapi biasanya beberapa hari kemudian setelah PMS kelar bakal mereda sendiri.

Komedo hitam di hidung juga susah banget hilang karena aku bersihin secara manual dengan The Ordinary AHA BHA, kalian bisa baca reviewnya di sini kalau belum. Memang sih aku jarang bersihin komedo karena lupa😅, jadinya makin lama makin susah hilang. Kalau rajin bersihin setiap seminggu 2-3 kali, aku rasa bakal lebih bersih. Kadang depresi itu lucu, bikin orang gak mau ngapa2in, bahkan untuk merawat diri enggan. Tapi aku tetap sebisa mungkin ingat dan memaksa diri untuk jaga kulit dan makan.

Memang makanan itu ngaruh banget sih ke kulit, apalagi kalau yang genetiknya kulitnya kurang bagus. Sesama saudara aja kadang beda. Adikku kulitnya bagus dan beda sama aku, dia lebih jarang jerawatan dan tekstur kulitnya beda sama aku. Tapi ya aku terima aja sih, berarti ya aku mesti perawatan extra dan lebih jaga daripada dia. Hehe

Sadar gak sadar, banyak orang sering bilang aku kelihatan lebih muda daripada umur yang sebenarnya. Apalagi kalau aku gak makeup, biasanya aku dikira masih baru-baru kuliah. 😅

Setiap cek kondisi kulit, pada kaget kalau pegang kulitku karena katanya teksturnya halus dan kenyal walaupun kelihatannya enggak (ini maksudnya apa 🤣🤣). Soalnya mereka bilang kulit aku banyak flek, well, ini fakta sih dan karena genetika juga. Waktu aku umur 20an (belum 25), flek sudah mulai muncul hahaha dan ya aku terima aja karena aku tau kalau genetik hampir gak mungkin dihindari. Yang penting tetap jaga kesehatan kulit aja dengan minum banyak air dan perbanyak sayur buah.

Sebenarnya aku selalu pakai sunblock dari muda karena aku tau itu bagus untuk mencegah flek. Tapi apa daya flek tetap muncul. Dari yang aku sebel banget dan mau tutupin, sekarang aku biarin aja biar kaya bule (lah?). Karena makin tua aku makin merasa flek flek dan kerutan ini ternyata bikin cukup cute juga, lol.

Waktu pakai foundation juga aku lebih suka pakai yang natural sekarang, lebih kaya kulit asli dan aku juga jadi lebih nyaman sama kulit sendiri. Kecuali mungkin special occasion like photoshoot or wedding, tapi kalau daily aku prefer yang natural sekarang.

Sejak 7-8 tahun belakangan ini, aku berusaha mempertahankan Lifestyleku. Dulu aku jaga makan mikirnya hanya untuk diet supaya kurus, gak mikir soal lifestyle. Yang malahan bbku jadinya yoyo, bentar kurus banget bentar gemukan lagi. Kalau masak juga terlalu jaga makan sehingga malah gak enjoy pas makan dan menurut aku konsep cheating day gak bagus diterapkan di Lifestyle sehari-hari. Karena manusia itu sinful, kalau dikasih cheating terus, malahan gak bisa mindful dan maintain healthy lifestyle sampai tua. Ini sepengalaman aku sih, mungkin orang lain beda.

Ada orang yang memang kurus dari lahir, jadi mau sebanyak apapun mereka makan, ya mereka tetap kurus. Aku termasuk orang yang normal, gak kurus gak gemuk. Kalau makan terlalu banyak ya gemuk, kalau terlalu sedikit ya kurus. Tapi menurut aku yah, apa yang kita makan sangat mempengaruhi regulasi hormon dan kesehatan kulit. Orang-orang yang sudah umur 50+ yang aku kenal, yang kulitnya masih bagus memiliki eating habit yang bagus juga. Kebanyakan, mereka masak sendiri di rumah.

Aku ngerti sih gak semua orang suka masak, tapi hidup itu pilihan. Kalau boleh milih, semua orang juga mau melakukan apa yang dia mau, gak perlu repot, lol. Gak mungkin kita beli makanan yang berlabel healthy terus di luar sana, kecuali memang kamu ada budget yah, hehe. Tapi kalau aku, untuk sehari-hari aku tetap prefer masak sendiri di rumah, jadi budgetnya bisa untuk investasi hal lain. :)

Memang gak mudah menahan diri untuk jajan atau makan di luar, karena itu semua harus dimulai dari keinginan dan niat yang besar dulu untuk merubah gaya hidup. Aku yakin semua orang bisa kok, kan sama-sama manusia. Jadi kalau ada yang bilang, "ah cici memang badannya bagus karena gak bisa gemuk", itu salah besar. Karena aku bisa gemuk, malah gampang gemuk, haha soalnya dulu waktu teenager aku termasuk overweight, dan seandainya kalau hamil nanti pasti bisa gemuk banget kalau gak mindful.

Semua perempuan pasti ingin tubuh yang indah. Kalau aku ingin tubuh yang sehat dan ideal saja sudah cukup, karena tubuh perempuan dasarnya indah, Untuk punya badan super fit dan abs butuh effort yang banyak setiap hari. Sebagai istri rumah tangga, aku punya banyak aktifitas di rumah yang tidak memungkinkan aku untuk workout terus menerus. Jadi ya hasil yang kudapat saat ini bukan karena workout, tapi karena lifestyle. :)

Aku jamin kalau kamu mau merubah lifestyle kamu, tidak hanya kulitmu akan lebih bagus, namun tubuh juga akan lebih sehat dan ideal. Selain itu, mood juga akan lebih baik karena manfaat-manfaat yang akan didapatkan.

Tips Untuk Mencari Pasangan Yang Cocok